Berbagai bentuk E-Business

Your comment You are on E-Business Edit posts?

jadiberita.com
Jika kita lihat, ada banyak sekali bisnis-bisnis di dunia maya, dari bisnis jual keripik pedas hingga bisnis yang sedang hangat dibicarakan di media TV yaitu bisnis “Pembunuh Bayaran Online”. Untuk bisnis yang terakhir saya sebutkan, jangan di jalankan ya, itu criminal. Hehehe, serem kan? Ok, sebenarnya dari sekian banyak pelaku bisnis yang menjalankan usahanya di dunia maya, E-Business bisa dikategorikan menjadi beberapa jenis, yaitu :

1.       Sell your own product (menjual produk anda sendiri)
Sudah banyak sekali toko online yang menawarkan berbagai macam produk. Nah, toko online ini termasuk dalam kategori bisnis online yang pertama. Yang dijual sangat beragam mulai dari produk fisik seperti makanan, pakaian, buku tradisional maupun e-book, software dan lain-lain. Produk bisa dijual di web sendiri ataupun nitip iklan di web lain. Saya sempat mengulas jenis e-bussines yang satu ini sebelumnya. Anda bisa membaca lebih detail mengenai bentuk bisnis ini disini.

2.       Sell your own service (menjual jasa anda sendiri )
Banyak sekali orang yang tidak bisa melakukan suatu pekerjaan secara mandiri (maksudnya, membutuhkan bantuan orang lain untuk melakukannya). Di dunia maya, banyak sekali yang menawarkan jasanya untuk pembuatan website maupun desainnya, jasa membuat program, jasa menulis artikel untuk sekedar meningkatkan traffic, jasa penerjemah (secara, google translate kan belum bisa menerjemahkan dengan hasil yang “pas” sesuai artinya), dan jasa  optimasi SEO (Search Engine Optimization) agar web kita terbaca oleh search engine (pencarian).

3.       Affiliate marketing
Seperti pernah saya ulas sebelumnya, affiliate marketing (afiliasi marketing) juga salah satu bisnis yang banyak digeluti dan memberikan penghasilan yang cukup menjanjikan. Seorang affiliate marketer tidak harus dipusingkan untuk menjual suatu produk yang dia tidak punya, yang harus dilakukan adalah mereferensikan (menjualkan) produk orang lain dengan cara memasang iklan produk orang di webnya,kemudian mendapat komisi sesuai perjanjian (pay per sale, pay per lead, pay per click). Seorang affiliate marketer haruslah pandai mengelola web-nya agar mempunyai traffic yang tinggi dan mempunyai banyak pengunjung sehingga kemungkinan pengunjung meng-klik iklan di webnya pun semakin besar. Konsisten dalam posting artikel-artikel yang menarik merupakan salah satu kunci menaikkan traffic dan memperbanyak pengunjung.

4.       Contextual advertising
Untuk jenis contextual advertising sebenarnya tidak jauh berbeda dengan afiliasi marketing, dimana kita membuat website dan dipasangi iklan (baik iklan text maupun banner) yang tentu saja materinya relevan (berhubungan) dengan content website yang kita punya. Kemampuan pemilik website dalam mengelola webnya dengan content (artikel) yang menarik menjadi factor penting untuk menaikkan traffic. Contoh web advertising program : •Revenuepilot (www.revenuepilot.com)
•Searchfeed (www.searchfeed.com)
•Shareasale (www.shareasale.com)
•Textlinksads (www.text-links-ads.com)

5.       Site flipping
Merupakan bisnis jual beli website. Maksudnya? Jadi, ada beberapa orang yang memang sengaja membuat website, mengelolanya dari nol. Nah, setelah webnya sudah mendapat traffic yang tinggi dan memberikan peluang bisnis yang besar, pemilik web menjual webnya kepada orang lain. Biasanya orang yang akan menjual webnya mempunyai banyak web yang sengaja dikelola untuk kemudian dijual namun  mempunyai web tetap yang dia kelola sendiri paling tidak satu web. Lagi pula mengelola banyak web kan pusing dooong,, hehehe,,, agak sayang juga siy membangun web dari nol tapi menjualnya saat sudah tinggi trafficnya,, Tapi tentunya seorang site flipper punya pandangan lain. Kategori web yang bisa di jual : website menempati halaman pertama search engine untuk keyword yang high search volume, website rutin menghasilkan uang, nama domainnya bagus..

6.       Survey
Sekarang sudah banyak website yang isinya adalah melakukan survey. Nah, sang pemilik web akan dibayar berdasarkan isian survey yang kita isi sesuai dengan petunjuk yang diberikan. Biasanya sih survey tentang kepuasan konsumen terhadap suatu produk. Pihak perusahaan akan tahu bagaimana tingkat kepuasan konsumen terhadap produknya. Akhir-akhir ini juga sudah banyak yang melakukan survey untuk politik, misalnya dukungan terhadap suatu partai dan sebagainya.

7.       Business
Bisnis online yang satu ini akan menghasilkan uang dengan melakukan transaksi bisnis. Contoh webnya adalah marketiva. Insya Allah dalam waktu dekat akan saya ulas lebih lengkap tentang marketiva. :-)

8.       Combination
Program combination disini maksudnya adalah perusahaan menyediakan jasa kombinasi mulai dari pay per click, pay per sale, pay per lead, cost per visit, cost per click, cost per thousand impression..

Jadi,,, berminat untuk berbisnis dengan kategori yang mana,, sok, mangga dipilih sesuai minat. Dan yang pentiiing, pantang menyerah dalam menjalankan bisnisnya. Ok ?
« Previous
 
Next »
 

0 komentar:

Your comment / Berbagai bentuk E-Business