Repeater, HUB, Switch, Bridge dan Router

1. Repeater
Repeater (pengulang) merupakan generator yang berfungsi menguatkan sinyal data. Repeater diperlukan jika Ethernet Card hanya mampu menjangkau sampai jarak tertentu saja sehingga pada situasi seperti ini repeater akan meneruskannya dengan menguatkan sinyal data. Oleh karenanya, repeater biasanya digunakan untuk transmisi data jarak jauh.Dalam penggunaannya, didalam satu Ethernet hanya mampu menggunakan maksimal 5 repeater. Repeater dapat digunakan baik untuk sinyal anlog maupun digital.

2. Hub
Pada dasarnya, Hub adalah multiport repeater yaitu suatu perangkat yang berfungsi sebagai penghubung (tempat berlalunya komunikasi/ penyampaian informasi) antar komputer pada jaringan (LAN). Hub maksimal hanya 10 hingga 16 koneksi. Hub yang digunakan sebagai repeater disebut active hub, sedangkan yang hanya sebagai penghubung disebut pasif hub.

3. Bridge
Bridge mampu mengatur lalu lintas (trafic) jaringan dalam segmen yang kecil sehingga mampu meningkatkan kerja jaringan dengan kecepatan yang relatif tinggi (cepat). Bridge bekerja pada Layer-1 dan Layer-2. Bridge dapat menghubungkan LAN yang sama maupun berbeda. Bridge memforward data tergantung pada alamat yang dituju pada paket data. Alamat yang dimaksud disini bukanlah alamat IP, tetapi MAC (Media Access Control).

4. Switch
Switch sama halnya dengan bridge yang menyaring paket data pada sebuah LAN hanya saja biasanya memiliki multiple port. Switch dapat digunakan pada lalu lintas data yang padat yang kemudian megisolasi arus data dan mengiprovisasi performanya. Fungsi switch juga hampir mirip dengan hub, tetapi switch mempunyai kemampuan mendeteksi alamat yang dituju sehingga akan lebih aman dan cepat. Dengan demikian, harga switch pun lebih mahal dari hub.

5. Router
Sama seperti switch dan bridge, router juga berfungsi untuk menyaring data. Bedanya, penyaringan data dilakukan dengan menggunakan protokol tertentu, bukannya melihat alamat paket datanya. Router digunakan ketika akan menghubungkan jaringan komputer ke jaringan lain yang bisa berupa jaringan pribadi (LAN/WAN) maupun jaringan publik (internet). Router mengijinkan untuk share single/satu alamat IP terhadap multiple network client.
« Previous
 
Next »
 

0 komentar:

Your comment / Repeater, HUB, Switch, Bridge dan Router